KILAS RAKYAT

Sumber Informasi Rakyat

Polsek Sungai Pinang Melakukan Pengamanan Kunjungan Kerja Menteri ESDM Republik Indonesia Beserta Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Di Kota Samarinda.

Kaltim, LI RI. Com–Polsek Sungai Pinang – Personel Polsek Sungai Pinang disiagakan dalam rangka memberikan pengamanan dalam kunjungan kerja Menteri ESDM Republik Indonesia beserta Direktur Utama P.T. Pertamina (Persero) di Kota Samarinda Provinsi Kalimantan Timur, Kamis (07/04/2022).

Mulai dari lokasi kedatangan yakni Bandara A.P.T. Pranoto di Jalan Poros Samarinda-Bontang Kelurahan Sungai Siring, SPBU Sentosa, SPBU Tanah Merah hingga SPBU di Jalan P.M. Noor Kelurahan Sempaja Selatan Kecamatan Samarinda Utara, tak luput dari pengamanan yang dilakukan Personel Polsek Sungai Pinang dibawah kendali Kapolsek Sungai Pinang AKP Noor Dhianto, S.H.

Pada pukul 08.20 Wita, Menteri ESDM RI Ir. Arifin Tasrif dan Dirut P.T. Pertamina (Persero) Nicke Widyawati beserta rombongan mendarat di Bandara A.P.T. Pranoto Samarinda. Kedatangannya di Kota Samarinda Provinsi Kalimantan Timur disambut oleh Jajaran Forkpinda Kaltim, Kapolresta Samarinda Kombes Pol Ary Fadli, S.I.K., M.H., M.Si dan Executive General Manager PT Pertamina Patra Niaga, Regional Kalimantan Freddy Anwar

Selanjutnya rombongan Menteri ESDM RI beserta Dirut P.T. Pertamina (Persero) bertolak menuju lokasi peninjauan secara langsung terkait pasokan distribusi BBM di Kota Samarinda dengan pengawalan Sat Lantas Polresta Samarinda.

Dalam peninjauan langsung di tiga SPBU di wilayah hukum Polsek Sungai Pinang, yakni SPBU Tanah Merah, SPBU Sentosa serta SPBU P.M. Noor, Menteri ESDM RI Ir. Arifin Taslif melakukan pengecekan langsung pasokan BBM Solar bersubsidi di masing-masing SPBU, serta melakukan dialog bersama Pemilik SPBU dan para Supir Truk yang sedang mengantri untuk melakukan pengisian BBM, serta memberikan bantuan tunai langsung kepada para Supir Truk dan Bus.

Ir. Arifin Taslif memberikan penekanan kepada masing-masing pemilik SPBU untuk tidak menyimpan stok BBM, selaku Menteri ESDM RI dirinya meminta kepada para pemilik SPBU untuk menyalurkan BBM secara maksimal. Dalam peninjauan langsungnya Menteri ESDM RI mengatakan bahwa stok BBM di Kota Samarinda dapat dikatakan aman tanpa adanya kendala meski dalam peninjauan masih ditemui antrian kendaraan.

Selanjutnya pada pukul 11. 50 WITA, Rombongan Menteri ESDM RI beserta rombongan tiba di Bandara A.P.T. Pranoto untuk melanjutkan kunjungan kerja ke Provinsi Kalimantan Selatan.

Kapolsek Sungai Pinang AKP Noor Dhianto, S.H. yang memimpin jalannya pengamanan mengatakan “ Meski kunjungan kerja Menteri ESDM RI dan Dirut P.T. Pertamina (Persero) terbilang singkat, karena hanya mengunjungi beberapa titik lokasi SPBU yang ada di Kota Samarinda dan wilayah hukum Polsek Sungai Pinang, patut kita syukuri agenda kunjungan dari awal hingga selesai berlangsung aman dan kondusif tanpa adanya kendala berarti,” Singkat AKP Noor Dhianto, S.H.(HUMAS/H)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini