Kapolresta Samarinda Pimpin Sertijab Kasat Resnarkoba, Kabagren, Kapolsek dan pelantikan Kasi Humas
SAMARINDA, MLI RI.com – Kapolresta Samarinda, Kombes Pol Ary Fadli, S.I.K, M.H., M.Si. memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) beberapa pejabat utama (PJU) Polresta Samarinda pada Jumat (14/7/2023) pagi. Mutasi yang digelar di Aula Wira Pratama Lantai II Mapolresta Samarinda ini diikuti 7 PJU
Mereka yakni, Kompol Ricky Ricardo Sibarani, S.H., M.H. yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Resnarkoba Polresta Samarinda, dipindahkan sebagai Kasat Reskrim Polresta Balikpapan. Kompol Kaharuddin, S.H., M.H. yang sebelumnya menjabat sebagai Kabagren Polresta Samarinda, dipindahkan sebagai Kabag SDM Polres Berau. Kompol Subari, S.Sos, M.H yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Kawasan Pelabuhan Polresta Samarinda, dipindahkan menjadi Kabag Ops Polres Kukar.
Sementara itu jabatan baru di Polresta Samarinda antara lain Kompol Bambang Suhandoyo, S.H. menjabat sebagai Kasat Resnarkoba Polresta Samarinda. Kompol H. Kustiana, S.H., M.Si. menjabat sebagai Kabag Ren Polresta Samarinda, AKP Yassir, S.H. menjabat sebagai Kapolsek Samarinda Ulu Polresta Samarinda, AKP Gandha Syah Hidayat, S.I.K., M.Si. menjabat sebagai kapolsek Kawasan Pelabuhan Polresta Samarinda, IPTU M. Rizal Zein, S.H. menjabat sebagai Ps. Kasi Humas Polresta Samarinda.
Dalam amanatnya, Kapolresta Samarinda, Kombes Pol Ary Fadli, S.I.K, M.H., M.Si. mengatakan bahwa jabatan tidak ada yang abadi, jabatan adalah penghargaan dari pimpinan, bukan berarti pejabat yang diganti tidak baik. dan sertijab yang dilaksanakan merupakan suatu hal yang biasa dalam organisasi. Hal ini dalam rangka peningkatan kinerja organisasi dan karir.
Selamat kepada pejabat yang baru, lanjutkan hal positif yang sudah di jalankan pejabat lama. Apa yang sudah dicapai hendaknya bisa ditingkatkan, Terima kasih kepada pejabat lama atas pengabdian dan dedikasinya selama bertugas di Polresta Samarinda. Semoga di tempat yang baru dapat sukses dalam kedinasan dan karir,” Ucap Kapolresta Samarinda.
Di akhir amanatnya Kapolresta Samarinda mengharapkan untuk menjaga kebanggaan dan semangat dalam berdinas di Polresta Samarinda.
Orang – orang pilihan dan punya kompetensi yang diharapkan oleh pimpinan maka syukuri agar nikmat tersebut ditambah oleh Allah SWT.” Harapannya
Dalam rangkaian acara Sertijab tersebut, para pejabat yang baru dilantik mengucapkan sumpah jabatan, dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara, dan diakhiri dengan kegiatan kenal pamit.(Hmd)
Tinggalkan Balasan