Gegara Jeratan Listrik Babi, Warga Desa Balong Mati Menggenaskan
BULUKUMBA – Lidik Investigasi RI. Com – Sungguh malang nasib ( Alm ) Baharuddin Bin H. Hibbo ( 61 ) tahun salah satu warga masyarakat yang sehari harinya bekerja sebagai petani yang kehilangan nyawanya ketika pergi ke kebun di sebuah Desa Balong, Kecamatan Ujung Loe, Kabupaten Bulukumba, Sulsel, ( 15/08/2021 ).
Dimana kronologis kejadian, pada hari minggu tanggal 15 Agustus 2021 sekitar pukul 09 : 00 Wita ( Alm ) Baharuddin Bin H. Hibbo berangkat ke sawahnya dengan menunggangi kuda miliknya dan dalam perjalanan tepatnya di kebun milik Sannai Bin Mannuang di Desa Balong, Dusun Patuku, Kecamatan Ujung Loe ( 56 ) tahun, kuda milik korban mengenai kawat jeratan Babi yang dipasang oleh pemilik kebun sehingga korban terkena aliran listrik jeratan Babi.
Akibat kejadian tersebut Korban mengalami luka robek pada tangan, leher, telinga kanan, lengan, punggung tangan kiri, jari telunjuk dan sebagian tubuh melepuh sehingga korban tidak dapat diselamatkan sampai meninggal dunia bersama dua ( 2 ) ekor kuda ikut meninggal.
Sekitar pukul 12 : 30 Wita anak korban melakukan pencarian karena sudah lama belum juga sampai ke sawah, namun pada saat orang tuanya ditemukan sudah meninggal dunia.
Adapun beberapa saksi yang melihat kejadian tersebut diantaranya, Irsan Arif Bin Syamsuddin ( 37 ) tahun, Kades Balong, Syahrir Bin Baharuddin ( 22 ) tahun.
Tinggalkan Balasan