Bupati Verna Harap Program Serbuan Vaksin Pangkalan TNI Angkatan Laut Palu Masyarakat maritim kelurahan madale danau poso
Lidik Investigasi RI. Com–Poso Madale,Untuk menekan laju peningkatan penyebaran Covid19 di Indonesia khususnya diwilayah Sulawesi Tengah hari ini Sabtu, (17/07/2021)Pangkalan TNI Angkatan Laut Palu melakukan Serbuan Vaksin Covid19 Masyarakat Maritim di Kelurahan Madale Kabupaten Poso.
Kegiatan vaksin yang menargetkan 300 orang tervaksin tersebut disaksikan langsung Bupati Poso dr. Verna G.M Inkiriwang, Danlanal Palu Kolonel Marinir Marthin Luther Ginting dan Kadis Kesehatan Poso dr. Taufan Karwur, M.Kes.
Bupati Poso sangat mengapresiasi dan menyampaikan terima kasih kepada TNI Angkatan Laut yang menyelenggarakan kegiatan vaksin dengan menargetkan masyarakat maritim di daerah ini. Ia berharap sinergitas itu terus berlanjut sehingga masyarakat pesisir di Kabupaten Poso, termasuk masyarakat pesisir disekitar Danau Poso bisa tersentuh vaksin dari Program Serbuan Vaksin Pangkalan TNI Angkatan Laut Palu.
“Saya sangat mengapresiasi serta menyampaikan terima kasih dengan adanya kegiatan vaksin dari Pangkalan TNI Angkatan Laut Palu. Semoga program vaksin dari TNI Angkatan Laut ini juga bisa berlanjut di wilayah pesisir Kabupaten Poso bahkan bisa dilaksanakan di sekitar masyarakat pesisir Danau Poso.” Harapnya.
Bupati Verna juga mengingatkan kedisiplinan masyarakat untuk mematuhi prokes, mematuhi edaran PPKM berbasis Mikro agar laju peningkatan kasus covid ini bisa turun.
“Jaga kesehatan, patuhi prokes dan taati aturan PPKM, jika ini kita bisa lakukan dengan penuh kesabaran dan secara bersama-sama niscaya angka kasus covid di daerah kita bisa turun.” Ucapnya sambil menyapa masyarakat yang sedang menunggu giliran vaksin.
“Kalau perlu jangan dulu banyak keluar rumah jika tidak ada urusan yang sangat penting, agar tidak mudah terpapar covid19”, Pesannya mengingatkan warga masyarakat Madale.
Tinggalkan Balasan